pinisi (lukisan tanah liat)

pinisi (lukisan tanah liat)

Kamis, 29 Maret 2012

INDONESIAKU TERNYATA UNIK (BERPOTENSI) 2

Lanjutan dari posting kemarin tentang sebagian kecil masalh di Indonesia
Ternyata di balik semua masalah tersebut tersembunyi potensi ZAMRUD KHATULISTIWA yang amat banyak, Tuhan memang menganugrahi bangsa ini dengan BUUAAAANNNYAAAAK sekali kekayaan......!!

SDA (Sumber Daya Alam)

Sungguh aneh tapi nyata", Indonesia adalah salah satu negara dengan kekayaan sumber daya alam hayati dan nonhayati terbesar di dunia. Juga diwarnai dengan berbagai ragam Budaya dan keindahan alamnya yang begitu mempesona. Sebuah fakta yang Berbanding terbalik dengan keadaan masyarakatnya yang masih banyak terjerat dalam garis kemiskinan. 

"Kekayaan alam di Indonesia yang melimpah terbentuk oleh beberapa faktor, antara lain"

: -Dilihat dari sisi astronomi, Indonesia terletak pada daerah tropis yang memiliki curah hujan yang tinggi sehingga banyak jenis tumbuhan yang dapat hidup dan tumbuh dengan cepat.

 -Dilihat dari sisi geologi, Indonesia terletak pada titik pergerakan lempeng tektonik sehingga banyak terbentuk pegunungan yang kaya akan mineral.

 -Daerah perairan di Indonesia kaya sumber makanan bagi berbagai jenis tanaman dan hewan laut, serta mengandung berbagai jenis sumber mineral. Tingginya tingkat biodiversitas (jumlah Keanekaragaman biologi/hayati dari semua jenis binatang,tumbuhan, jamur, bakteri dan organisme yang hidup di atas bumi dengan variasi habitat di mana mereka tinggal) Indonesia ditunjukkan dengan adanya 10% dari tanaman berbunga yang dikenal di dunia dapat ditemukan di Indonesia, 12% dari mamalia, 16% dari hewan reptil, 17% dari burung, 18% dari jenis terumbu karang, dan 25% dari hewan laut. Di bidang agrikultur, Indonesia juga terkenal atas kekayaan tanaman perkebunannya ,seperti biji coklat, karet, kelapa sawit, cengkeh, dan bahkan kayu yang banyak diantaranya menempati urutan atas dari segi produksinya di dunia. Sumber daya alam di Indonesia tidak terbatas pada kekayaan hayatinya saja. Berbagai daerah di Indonesia juga dikenal sebagai penghasil berbagai jenis bahan tambang, seperti petroleum (minyak bumi), timah, gas alam, nikel, tembaga, bauksit, timah, batu bara, emas, dan perak. Di samping itu, Indonesia juga memiliki tanah yang subur dan baik digunakan untuk berbagai jenis tanaman. Wilayah perairan yang mencapai 7,9 juta km2 juga menyediakan potensi alam yang sangat besar. ( sumber wikipedia

Wahhhhh.....! ternyata SUMBER DAYA ALAM Indonesia sangat banyak yah.....? Subhanallah

Kebayang gak kalau semua potensi SDA ini kita kelola sendiri maka bukan mimpi lagi Indonesia akan menjadi salah satu pusat perekenomian terbesar di Dunia.....!!! MIMPI KALI YEEEE.....?

Tapi apa salahnya kita bermimpi kan....? Karena dari mimpi atau impian itulah yang akan membawa kita untuk teRus berusaha mencapai tujuan......!!!!!

SDM (Sumber Daya Manusia)

Indonesia dikenal dunia karena kearifan lokal yang masih sangat terjaga di setiap daerah, yaaa walaupun sdh ada beberapa budaya kita yang sudah mulai terkikis oleh arus GLOBALISASI, tapi setidaknya kearifan lokal kita sudah terkenal dan itu yang PATUT KITA PERTAHANKAN dan BANGGAKAN  bersama.....!!!! 

Indonesia negeriku.....!!
Orangnya Ramah-ramah....
GEMAH RIPAH LO JINAWE.....
hehehe jadi ingat lagu TRIO KWEK KWEK waktu saya masih mudaa......!!! Lho....? emang saya udah tua apa....? ALHAMDULILLAH masih 18 Tahun....!!!

balik lagi nihhhh..........!!!! mau bukti kalau SDM Indonesia luar biasa berpotensinya....?
Nih.... baca

TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Prof Dr BJ Habibie menyampaikan orasi budaya pada Pembukaan rangkaian acara Milad 30 tahun UMY, di gedung Sportorium UMY, Sabtu (5/2/2011). Presiden ketiga RI ini mulai menaiki podium pukul 10.15 WIB.

Pada orasinya, Habibie yang kini berusia 75 tahun itu mengajak hadirin merancang strategi pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam persaingan global. "Indonesia punya potensi sama dengan Amerika atau Eropa," tegas Habibie.

Menurutnya, untuk membangun peradaban Indonesia, harus ada sinergi budaya, agama dan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK). "Harus perjuangkan peradaban Indonesia. Caranya, harus tingkatkan kualitas SDM," kata Habibie penuh semangat.
Pendiri PT Dirgantara Indonesia ini juga menyampaikan pentingnya landasan pendidikan yang kuat dalam usaha peningkatan SDM.

Ia mencontohkan, bangsa Indonesia pun bisa menciptakan pesawat terbang. Pesawat N250 - Gatotkaca, merupakan 100 persen buatan putra-putri Indonesia. “Ini bukti nyata Indonesia memiliki kualitas SDM yang unggul,” katanya disambut tepuk tangan dari peserta pembukaan Milad UMY.

wahhhhh.....!!! seorang Professor kelahiran SULAWESI tepatnya Kota PARE-PARE Provinsi SULAWESI SELATAN ini mangatakan bahwa potensi SDM Indonesia sama dengan Amerika atau Eropa.....!!
Subhanallah........!!! 

berarti dengan kombinasi pengelolaan SDM dan SDA yang begitu berpotensi berarti Indonesia bisa lebih maju dong dibindangkan dengan  Amerika dan Eropa.....?

Beliau berkata cara memajukan Indonesia dengan meningkatkan SDM

Caranya gmana.....?

P.E.N.D.I.D.I.K.A.N dan K.E.S.E.H.A.T.A.N

Yaaaa......!!! dengan pendidikan kesehatan SDM di Indonesia bisa diBANGKITKAN
Sekarang sudah sangat terlihat jelas Pendidikan di Indonesia sudah mulai diperhatikan pemerintah, terbukti dengan diperhatikannya Kesejahteraan para guru, pemerintah banyak memberikan tunjangan kepada Guru dan Dosen di negeri kita ini, ALHAMDULILLAH IBU saya adalah seorang guru dan beliau pernah bercerita bahwa beliau mendapat tunjangan dari pemerintah berupa SERTIFIKASI dan itu diluar gaji pokok, dan masih banyak lagi tunjangan yang diberikan pemerintah kepada para PENDIDIK BANGSA ini.

Meskipun masih ada saja beberapa ranah di bagian pendidikan yang belum tersentuh, tapi kan SEMUANYA BUTUH PROSES......!!! dan kerja sama antara PEMERINTAH dan MASYARAKAT sangatlah penting untuk membawa Indonesia menjadi BANGSA YANG BESAR DAN DIPERHITUNGKAN DI MATA DUNIA..........!!!!!!!!!

JAYALAH INDONESIAKU
JAYALAH NEGERIKU
JAYALAH BANGSAKU

SALAM INDONESIA..............!!!!!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar